Beberapa fenomena astronomi menarik akan terjadi di tahun 2010 ini. Beberapa diantaranya bahkan bisa dikategorikan 'luar biasa'. Berikut ini adalah daftarnya :

15 Januari, gerhana matahari cincin terlama
Gerhana matahari cincin akan terjadi pada Jumat 15 Januari 2010, khususnya di Afrika, India, dan China. Gerhana matahari cincin terjadi saat Bulan berada jauh dari bumi sehingga piringannya terlihat kecil dan tidak dapat menutupi seluruh piringan matahari.
Piringan matahari yang tertutup oleh piringan Bulan hanya bagian tengahnya saja, sekitar 92 persen, sehingga bagian pinggir matahari tidak tertutup. Oleh karena itu piringan matahari akan terlihat dari muka bumi seperti lingkaran cincin yang bercahaya.
Gerhana yang akan terjadi berdurasi 11 menit 8 detik. Menurut ilmuwan NASA, ini durasi yang sangat lama, terlama sepanjang milenium. Durasi ini tak akan terulang lagi hingga 3043!

29 Januari, Planet Mars mendekat ke bumi
Hari itu, Planet Mars hanya sejauh 61,7 juta mil dari Bumi. Ini waktu terbaik untuk para pengamat langit untuk mengamati Mars dengan menggunakan teleskop. Meski mendekat, Mars tak bisa diamati maksimal dengan mata telanjang. Mars tidak akan terlihat sebesar Bulan, untuk mata kita Mars hanya seperti bintang kecil di langit.
16 Februari, Jupiter dan Venus akan terlihat bersama
Seperti dua kapal yang melintasi senja, Venus dan Jupiter akan terlihat bersamaan dengan jarak antara 5 derajat. Saat itu Jupiter mendekati matahari, sementara Venus bergerak menjauhi sang surya.
28 Maret sampai 12 April, Venus dan Merkurius seperti berpasangan
Dua planet ini akan merupakan pasangan menarik di langit barat dan barat laut, saat senja. Jarak dua planet ini hanya sekitar lima derajat. Venus muncul ke kiri dan sedikit di atas bayangan Mercurius. Pada tanggal 3 April, mereka akan terlihat sangat dekat, hanya sedikit di atas 3 derajat.
6 Juni, dua fenomena menarik di Langit
Mars akan berjarak kurang dari satu derajat utara dari bintang biru Regulus. Konjungsi ini akan mudah terlihat di langit malam.
Malam yang sama, Jupiter Uranus akan terlihat bersamaan dalam tiga seri konjungsi. Hanya ada enam konjungsi seperti ini antara tahun 1801 dan 2200. Yang terakhir pada tahun 1983 dan berikutnya akan datang antara tahun 2037-2038.

26 Juni, gerhana bulan parsial
Gerhana ini akan terjadi di Kepulauan Hawaii, barat Alaska, Australia, Selandia Baru, wilayah bagian timur Malaysia dan Asia. Di lokasi-lokasi ini, akan terlihat bagian atas bulan gelap oleh bayangan Bumi.
11 Juli, Gerhana matahari total
Gerhana matahari total akan terjadi di 15 mil dari Tahiti dan Pulau Paskah. Sementara di sebuah titik lokasi di Samudera Pasifik Selatan, matahari tertutup total selama 4 menit dan 45 detik.
Awal Agustus, Trio Planet
Mars melewati kurang dari dua derajat di selatan Saturnus pada 1 Agustus. Kemudian, bayangan Venus anya lebih dari 3 derajat ke selatan sembilan hari kemudian; pada 8 Agustus.
Tiga planet itu akan membentuk apa yang Jean Meeus mendefinisikan sebagai "trio," ketika tiga planet yang sesuai dalam lingkaran dengan diameter minimum lebih kecil dari 5 derajat.
12 Agustus, Hujan Meteor Perseid
Hujan meteor tahunan ini akan maksimal terjadi di langit gelap, tanpa diintervensi cahaya bulan. Sekitar 90 meteor akan jatuh tiap jamnya.

21 September, Jupiter, Besar dan Tinggi
Jupiter akan berada di langit tengah malam, yaitu, pada oposisi (-2,9 magnitudo). Dalam orbit ini, Jupiter lebih dekat daripada jarak rata-rata.

Akhir Oktober, Bumi dilintasi Komet
Komet Hartley 2 akan melintas bumi, tepatnya 11,2 juta mil dari Bumi pada pada 20 Oktober 2010, hanya seminggu sebelum komet ini melewati matahari dalam jarak dekat. Komet ini bisa dilihat dengan mata telanjang di daerah pedesaan, bukan di tengah hingar-bingar kota.

14 Desember, Hujan meteor Gemini
Hujan meteor gemini kembali terjadi. Sekitar 120 meteor per jam akan turun dan menciptakan fenomena yang indah.

20-21 Desember, Gerhana Bulan Total
Amerika Utara mendapatkan 'kursi terbaik' untuk melihat fenomena gerhana bulan total ini. Untuk Timur AS dan Kanada, fenomena ini terjadi dini hari.
Untuk barat AS dan Kanada, fenomena ini terjadi pada tengah malam 20-21 Desember. Gerhana bulan ini akan terjadi selama 1 jam dan 14 menit.
sumber: http://juandry.blogspot.com/2010/01/fenomena-di-langit-yang-akan-terjadi-di.html
Post Title
→Fenomena di Langit Yang Akan Terjadi di Tahun 2010
Post URL
→http://abangrizal.blogspot.com/2009/11/fenomena-di-langit-yang-akan-terjadi-di.html
Visit Bang Rizal for Daily Updated about Hairstyles
Related Post Fenomena di Langit Yang Akan Terjadi di Tahun 2010
2010
- Perang Dunia ke III diramalkan terjadi tahun 2010
- Gerhana Matahari cincin 2010 tanggal 15 januari
- Selebritis Berbusana Terburuk 2010
- 10 Fillm Pilihan 2010
- Top 10 Mobile Phones Pada Tahun 2010
- Top 10 Mobile Phones Pada Tahun 2010
- Ramalan Mama Lauren: Perang Dunia ke III tahun 2010
- Ramalan Mama Lauren: Perang Dunia ke III tahun 2010
- 10 Status Facebook Paling Populer di Tahun 2010
- 10 Status Facebook Paling Populer di Tahun 2010
Berita Unik
- 10 Mainan Termahal Di Dunia
- Benda-benda yang Unik dan Kreatif
- Teknik Teruji Mengembangkan Kemampuan Indera Keenam
- Ciri-ciri Cowok Playboy
- Foto Borobudur Diselimuti Abu Merapi
- Kalau Bonek Naik Pesawat
- 7 Hal yang Membuat Wanita Terlihat Menggairahkan
- 19 Rahasia Pribadi yang Memesona
- 10 Rekaman Menakjubkan dan Mengerikan di Dunia
- 5 Ponsel Pintar Terbaik di Dunia Saat ini
- 33 Hal Geografis yang "TER" di Dunia
- Rumah Dinding Terkeren Di dunia
- Misteri Piramida Di Mars
- 10 Posisi Bercinta Favorit Wanita
- Foto-Foto 10 Besar Wanitanya Berlusconi
- 10 Misteri Besar Alam Semesta
- Aero Blue Robot Yang Setia Menyuapi Anda
- Joke siang
- Orang-orang Yang Menghilang Secara Misterius
- Fakta Terselubung Anggota Super Junior
- The Illuminati/Freemason Signature
- Karya Fotografi Spektakuler, Seorang Laki-laki Dikelilingi Gerhana Matahari
- Joke Malam
- Sabun Yang Menggairahkan
- Selebrity-Selebrity Hollywood Pecinta Berondong
No comments:
Post a Comment